Keunggulan Menggunakan Custom ROM Android

thumb

Custom ROM Android, Custom Android OS, atau Sistem Android Custom, adalah sistem Android selain dari sistem bawaan (stock ROM). Custom ROM dikembangkan oleh pihak selain pengembang asli ponsel. Menggunakan Custom ROM Android memiliki keunggulan tersendiri, seperti yang tercantum di bagian bawah ini:

Kustomisasi Tampilan Jadi Lebih Lengkap

Salah satu keunggulan menggunakan Custom ROM Android adalah memungkinkan penggunanya untuk mengatur sendiri tampilan/layout ponselnya. Pengguna dapat menyembunyikan atau menambahkan ikon tertentu di bagian atas (status bar).

Beberapa contoh kustomisasi tampilan yang bisa Anda lakukan dalam Custom ROM adalah:

  • Posisi jam di status bar: kiri, tengah, atau kanan
  • Menampilkan tanggal dan bulan, bahkan detik jam di status bar
  • Mengaktifkan pemantauan paket data (network traffic monitor) dalam kecepatan upload dan download (kB/s atau MB/s)
  • Mengubah tampilan ikon dengan gaya lama, baru, bahkan dengan gaya telepon lain. Ikon yang terpengaruh contohnya adalah ikon WiFi, mobile data,

Baca juga:
Daftar custom ROM Redmi Note 4 (sampai Android 13)

Kustomisasi Preview Notifikasi: Pop-Up atau Ticker

Isi notifikasi kilat (misalnya perpesanan) seringkali tampil di bagian atas telepon, berdasarkan pengaturan yang ditetapkan pengguna. Ini dapat memudahkan kita untuk melihat pesan secara sekilas untuk menentukan prioritas pesan.

Notifikasi Pop-Up muncul secara tiba-tiba di bagian atas ponsel, terkadang menutupi bagian tertentu. Ini berpotensi salah tekan dan malah membuka pesan. Sedangkan notifikasi ticker hadir di OS Android yang lebih lama. Ticker muncul di status bar TANPA mengganggu area utama.

Notifikasi ticker adalah salah satu yang saya rindukan dari OS Android, karena beberapa pengalaman tak sengaja terpencet ketika notifikasi pop-up muncul.

Kustomisasi ini adalah salah satu keunggulan yang saya sukai dari custom ROM Android karena dapat menonaktifkan pop-up dan beralih ke ticker, sehingga saya tetap bisa menggunakan fitur preview isi pesan.

Bebas Iklan

Beberapa sistem bawaan menyisipkan iklan ke dalam sistemnya. Menggunakan Custom ROM Android adalah salah satu solusi dari iklan-iklan yang mengganggu. Iklan tak akan tampil lagi di HP Anda!

Bebas Mengatur Aplikasi Bawaan

Aplikasi yang tidak berguna di keseharian kita (bloatware) menjadi beban tersendiri dalam ponsel Android. Namun, hal ini terpaksa kita biarkan karena si pengembang ponsel dengan sendirinya menginstall aplikasi itu. Beberapa aplikasi bawaan bahkan tidak dapat dihapus.

Instalasi Custom ROM Android memudahkan kita untuk mengatur aplikasi apa saja yang boleh ada di dalam ponsel. Bahkan, aplikasi layanan inti Android/Google pun dapat kita atur, atau bahkan tidak kita pasang.

Dapat Memasang Aplikasi Tertentu

Pada sistem bawaan, sejumlah kecil aplikasi yang mungkin berguna tidak dapat dipasang karena tidak cocok. Custom ROM dapat membuat kita bisa memasang aplikasi tersebut di ponsel kita.

Salah satu contohnya adalah GCam, yang dapat menaikkan kualitas kamera ponsel tertentu.

Meningkatkan Performa Ponsel

Karena dapat membatasi aplikasi bawaan yang terpasang, kinerja ponsel dengan custom ROM dapat lebih baik daripada OS bawaan.

Update dan Dukungan yang Lebih Panjang

Ketika pengembang asli ponsel menghentikan dukungan terhadap model ponsel Anda, pengembang custom ROM terus bekerja untuk memberi dukungan. Rasakan update fitur dan keamanan yang lebih panjang dengan memasang custom ROM.

Perhatian: Konsekuensi!

Di balik keunggulan dalam memasang custom ROM Android, terdapat beberapa konsekuensi / kelemahan yang harus kita ketahui, seperti:

  1. Garansi tidak berlaku: Instalasi custom ROM melewati proses-proses berikut: unlocking bootloader, rooting (opsional), dan modifikasi sistem. Ketiga proses ini [mungkin] membuat garansi tidak valid lagi. Beberapa service center bahkan tidak menerima HP yang sudah tercustom, walaupun dengan bayaran normal.
  2. Instalasi membutuhkan keahlian dan kehati-hatian: Berbeda dari update sistem rutin yang tinggal download dan pasang dengan mudah, instalasi custom ROM memiliki prosedur yang lebih panjang dan perlu skill khusus.
  3. Error (bug, bricked, bootloop, dll.): Instalasi custom ROM yang tidak sesuai prosedur dapat merusak sistem ponsel Android. Beberapa kasus sangat sulit bahkan mustahil dipulihkan.
  4. Kehilangan data dan file: Walaupun proses instalasi tidak harus menghapus penyimpanan internal, ketika terjadi error, resiko besar kehilangan file mengintai di balik layar.
  5. Tidak mendukung beberapa aplikasi, terutama aplikasi bawaan OS bawaan. Cukup menjadi kendala bila aplikasi tersebut berguna dalam keseharian.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *